Warga Pertanyakan "Bagan Heritage"

REDAKSIRIAU. CO, BAGANSIAPIAPI - Bagan Heritage yang di gembor-gemborkan oleh Pemkab Rohil sebagai salah satu upaya, untuk menarik wisatawan berkunjung ke Bagansiapiapi tampaknya belum dipahami dan memiliki dampak positif bagi sebagian warga Bagansiapiapi khususnya. Hal ini diungkapkan oleh Oky salah seorang warga yang menyatakan belum ada melihat dampak positif dari Bagan Heritage. "Belum ada nampak pengaruhnya atau efeknya. Jadi macam cuma perayaan yang menghabiskan dana saja," ujarnya, Kamis (13/4/2017). Baca: Pembukaan Bagan Heritage 2017 Disertai Pemadaman Listrik Sementara itu salah seorang warga lainnya yang tidak ingin disebutkan namannya turut menyatakan hal sama, bahwa Bagan Heritage hanya sekadar ajang perayaan biasa. "Belum ada nampak apa apa lagi, cuma perayaan biasa aja kemarin tu. Bagus uang itu disimpan. Sudah tau kondisi keuangan macam ini," ujarnya.

Ikuti Terus Redaksiriau.co Di Media Sosial

Tulis Komentar


Loading...